Bunga Nasehat 4: Menjahui Popularitas


Dari Habib bin Abi Tsabit, katanya, “Pada suatu hari Abdullah bin Mas’ud keluar dari rumahnya, lantas (ada beberapa) orang membuntutinya. Ia bertanya, ‘Apakah kalian punya keperluan?’
‘Tidak, akan tetapi kami ingin berjalan bersamamu,’ jawab mereka.
‘Kembalilah, sesungguhnya hal itu sebuah kehinaan bagi yang mengikuti dan membahayakan (fitnah) hati bagi yang diikuti,’ tukas Ibnu Mas’ud.” (Shifatush Shafwah, 1/406)

Dari al-Harits bin Suwaid, katanya, “Abdullah bin Mas’ud berkata, ‘Seandainya kalian mengetahui diriku (seperti) yang aku ketahui, pasti kalian akan menaburi tanah di atas kepalaku’.” (Shifatush Shafwah, 1/406, 497)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar